Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengecek Nomor Rekening BCA

Cara mengecek nomor rekening BCA sangat kita butuhkan untuk berbagai aktivitas transfer terutama jika ada orang yang ingin melakukan transfer ke rekening kita. Tidak semua orang hafal dengan nomor rekening BCA yang dimilikinya sehingga ketika dibutuhkan nomor rekening BCA secara mendadak kita harus mengeceknya terlebih dahulu.

Untuk pengecekaan nomor rekening secara umum bisa dilakukan dengan melihat buku tabungan BCA yang kita miliki, akan tetapi tidak semua orang yang memiliki rekening BCA tidak mengajukan kepemilikan buku tabungan tersebut apalagi bagi mereka yang membuat rekening BCA secara online.

Sebagai informasi bagi anda bahwa Bank BCA merupakan bank swasta yang sangat berkembang dengan berbagai layanannya. Bank ini telah memiliki nasabah sebanyak lebih dari 24 juta per juni 2022 dan menargetkan memiliki nasabah sebanyak 30 juta pada tahun 2023 mendatang.

Baca juga 7 Alasan Mengapa Bisnis Online Menjanjikan di Masa Depan

Kemudahan layanan dalam melakukan pembukaan rekening juga bisa dilakukan secara online, sehingga sangat memudahkan bagi nasabah baru untuk mendaftarkan rekening baru tanpa repot harus datng ke kantor BCA di lokasi terdekat.

Bagi anda yang sering lupa nomor rekening BCA dan ingin mengetahui bagaimana cara mengecek nomor rekening BCA yang anda miliki, berikut kami berikan tips yang bisa anda gunakan.

Daftar Cara Mengecek Nomor Rekening BCA

Ada beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk melakukan pengecekan nomor rekening BCA yang anda miliki. Anda bisa mengecek melalui aplikasi BCA Mobile, melalui layanan Klik BCA dan layanan Halo BCA. Untuk lebih lengkapnya simak ulasan kami dibawah ini.

Baca juga Cara Daftar BPJS Kesehatan Secara Online

1# Melalui Aplikasi BCA Mobile

Cara mengecek nomor rekening BCA pertama yang bisa anda lakukan adalah dengan menggunakan aplikasi BCA mobile. Untuk menggunakan cara ini pastikan anda sudah melakukan pendaftaran aplikasi BCA mobile yang bisa anda unduh di play store maupun app store.

Untuk melihat nomor rekening BCA yang anda miliki anda harus masuk ke akun BCA mobile kemudian pilih menu m-BCA selanjutnya masuk menggunakan kode akses sejumlah 6 digit yang aanda miliki. Jika anda sudah masuk maka akan di hadapkan beberapa menu pada dasboard aplikasi.

Untuk melihat nomor rekening yang anda miliki anda cukup masuk ke halaman menu Info Saldo pada aplikasi tersebut. Jika halaman sudah terbuka akan ditampilkan informasi saldro beserta nomor rekening baca yang anda miliki.

Selain untuk melakukan cek data rekening BCA melalui aplikasi BCA mobile ini juga memudahkan anda untuk melakukan transfer dan melakukan aktivitas pembayaran lainnya seperti pembayaran belanja online, pembayaran listrik, pembayaran BPJS dan lain sebagainya.

 

2# Melalui Website KlikBCA

Cara mengecek nomor rekening bca kedua yang bisa anda lakukan untuk cek nomor rekening BCA adalah melalui aplikasi internet banking klikBCA. Caranya sangat mudah untuk anda ikuti, pertama-tama kunjunngi situs klikBCA pada alamat situs ibank.klikbca.com .

Setelah itu anda tinggal masuk menggunakan user ID dan pin internet banking yang anda miliki. Untuk melihat nomor rekening BCA masuk ke halaman menu Informasi Rekening maka anda akan ditampilkan info data rekening dan saldo yang anda miliki.

Cara Mengecek Nomor Rekening BCA


Baca juga Biaya Balik Nama Mobil dan Cara Balik Nama Mobil

Bagaimana snagat mudah bukan untuk melakukan cek nomor rekening BCA dengan cara ini ? Sebenarnya cara ini hampir sama saat anda menggunakan aplikasi BCA mobile bedanya adalah anda harus mengunjungi situs klikBCA untuk melihat nomor rekening yang anda miliki tanpa harus menginstal aplikasi terlebih dahulu.


3# Melalui Customer Service Halo BCA

Cara mengecek nomor rekening BCA terakhir yang bisa anda lakukan adalah dengan menghubungi customer service BCA cara ini adalah alternatif terakhir jika memang anda tidak bisa melakukan cek nomor rekening BCA dengan dua cara diatas. Yang perlu anda persiapkan hanya kartu ATM BCA yang anda miliki.

Pertama anda bisa telfon kontak halo BCA di nomor 1500888 kemudian tanyakan langsung pada CS yang memberi pelayanan terhadap anda. Selanjutnya anda akan ditanyai mengenai informasi nomor kartu pada ATM BCA yang anda miliki.

Setelah petugas mengecek nomor kartu yang anda miliki tentu petugas akan mengonfirmasi dan menanyakan kepada anda perihal pemilik kartu, nama ibu kandung dan tanggal lahir pemilik kartu. Jika jawaban sesuai anda akan diberikan nomor rekening BCA yang anda miliki tersebut.

Baca juga Affiliate Shopee Cara Daftar dan Dapatkan Keuntungannya

Penutup Cara Mengecek Nomor Rekening BCA

Dari beberapa cara mengecek nomor rekening BCA diatas anda bisa memilih salah satu cara sesuai dengan kebutuhan yang anda miliki dengan demikian anda bisa menggunakan nomor rekening yang anda miliki untuk kebutuhan transfer atau pengecekan saldo yang anda miliki.

Sekian artikel kampustekno mengenai cara mengecek nomor rekening BCA ini semoga ulasan artikel yang kami berikan ini bermanfaat untuk anda dalam mengecek nomor rekening BCA.

 

Posting Komentar untuk "Cara Mengecek Nomor Rekening BCA"