Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Lacak Paket Anteraja Mudah Begini Caranya

Lacak Paket Anteraja sangat dibutukan ketika kita melakukan belanja online. Kita tidak perlu repot harus keluar rumah dengan melakukan belanja online dan menghemat waktu yang kita miliki. Dengan berbelanja online berbagai barang yang kita beli nantinya akan dikirimkan secara langsung kerumah melalui jasa ekspedisi sehingga sangat memudahkan bagi kita.

Salah satu jasa ekspedisi yang sedang berkembang di Indonesia adalah anteraja yang memiliki jenis layanan pengiriman paket dengan berbagai produk layanan . Anteraja memiliki beberapa produk jasa diantaranya seperti layanan anteraja same day, anteraja next day, anteraja reguler, anteraja edo dan anteraja cargo.

Dari berbagai macam layanan yang dimiliki anteraja tersebut anda dapat memandaatkannya utuk mengirimkan barang yang anda beli melalui  online sehingga memudahkan untuk mengirimkan paket anda. Bagi anda yang sedang mencari cara lacak paket anteraja, berikut kami akan memberikan ulasannya yang bisa anda ikuti

Baca juga 7 Alasan Mengapa Bisnis Online Menjanjikan di Masa Depan

 

Daftar Cara Lacak Paket Anteraja

Ada beberapa cara untuk melacak paket anteraja yang bisa anda ikuti langkahnya diantaranya adalah melalui situs website resmi anteraja, melalui aplikasi anter aja dan melalui situs cekresi.com . Untuk lebih jelasnya berikut adalah langkah dari masing-masing cara tersebut.

 

1# Melalui Situs Website

Cara lacak paket anteraja pertama yang bisa anda gunakan adalah melalui situs resmi anteraja. Caranya cukup mudah untuk dilakukan, anda tinggal mengunjungi situs resmi anteraja dengan mengklik alamat url https://www.anteraja.id/ . Setelah itu anda akan di hadapkan dengan halaman beranda pada website anteraja.

Lacak Paket Anteraja

Untuk cara lacak paket anteraja anda bisa masuk ke menu Lacak yang tersedia di men utama website. Kemudian anda tinggal memasukan nomor resi anteraja yang terdapat pada paket yang anda punya. Jika nomor resi sudah anda inputkan selanjutnya klik tombol Lacak untuk mengetahui hasilnya.

Jika nomor resi yang anda masukan sesuai, anda akan melihat data perjalanan paket yang anda miliki. Selain itu anda juga bisa mengetahui sejauh mana paket yang anda miliki di proses.

Baca juga Biaya Balik Nama Mobil dan Cara Balik Nama Mobil

 

2# Lacak Paket Anteraja Melalui Aplikasi

Cara lacak paket anteraja kedua yang bisa anda lakukan adalah melalui aplikasi Anteraja yang bisa anda temukan di play store. Anda unduh aplikasi Anteraja di google play store pada ponsel anda kemudian lakukan instal aplikasi tersebut pada ponsel anda. Jika sudah selesai kemudian lakukan registrasi akun pada aplikasi tersebut.

Lacak Paket Anteraja

Jika registrasi selesai langkah selanjutnya adalah lakukan login aplikasi. Jika ingin melakukan pelacakan paket anda tinggal masuk ke for pencarian resi yang terletak dibagian atas aplikas kemudian inputkan nomor resi pada paket yang anda miliki.

Aplikasi akan menampilkan hasil data paket yang anda miliki berdasarkan nomor resi yang anda inputkan. Selain itu melalui aplikasi Anteraja ini anda juga bisa melakukan cek ongkos kirim, order penjemputan paket, melihat perjalanan paket dan layanan lainnya untuk menunjang pengiriman paket melalui anteraja.

 

3# Melalui Situs Cekresi.com

Cara lacak paket anteraja terakhir yang bisa anda lakukan untuk melacak paket anteraja adalah melalui situs cekresi.com. Langkahnya anda tinggal mengunjungi halaman cekresi.com kemudian pilih menu Cek Resi-> Anteraja. Setelah anda mengunjungi halaman menutersebut anda akan dihadapkan dengan halaman form untuk menginputkan nomor resi paket yang anda miliki.

Masukan nomor resi sesuai dengan yang tertera di paket pada form yang disediakan. Selanjutnya klik tombol Cek Resi untuk melihat hasilnya, paket yang anda miliki akan terlacak sesuai dengan nomor resi pada paket yang anda miliki. Agar cek paket datanya ditemukan, pastikan nomor resi paket sesuai dengan yang tertera di paket agar paket anda terlacak dengan baik oleh sistem.

Baca juga Affiliate Shopee Cara Daftar dan Dapatkan Keuntungannya

 

Penutup

Dari berbagai metode cara lacak paket anteraja diatas anda bisa memanfaatkannya untuk mengetahui posisi paket yang anda miliki ketika paket sudah dikirimkan oleh penjual melalui jasa ekspedisi anteraja. Dengan mengetahui lokasi paket dan proses perjalanan paket, anda tidak perlu khawatir lagi karena paket yang anda miliki pasti aman dan sampai dengan tepat waktu.

Demikian ulasan kampustekno mengenai cara lacak paket anteraja, semoga ulasan yang kami berikan ini bermanfaat buat anda yang sedang mencari cara lacak paket anteraja.

 

Posting Komentar untuk "Lacak Paket Anteraja Mudah Begini Caranya"