Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Rencana Pemasaran Pengertian dan Tujuannya

Rencana Pemasaran Pengertian dan Tujuannya - Dalam sebuah bisnis tentu harus dijalankan dengan analisis yang matang dengan teknik dan perencanaan yang terarah pula. Jika tidak ada perencanaan dalam menjalankan sebuah bisnis maka bisnis tidak akan berjalan dengan maksimal dan visi misi sebuah usaha juga tidak akan terlaksana.

Rencana pemasaran dalam sebuah bisnis sangatlah penting untuk diketahi dan dijalan, namun untuk menyusun sebuah perencanaan pemasaran tentu tidak mudah, diperlukan SDM yang memadai dibidangnya untuk menghasilkan perencanaan pemasaran yang matang.

 

Rencana Pemasaran

 

Bagi Anda seorang pengusaha tentu memiliki visi jauh kedepan dalam mengembangkan usaha yang dimiliki, maka dari itu banyak hal yang perlu dipersiapkan dalam menyusun rencana pemasaran agar target penjualan usaha terpenuhi.

 

Pengertian Rencana Pemasaran

Secara umum rencana pemasaran adalah aktivitas menyusun rencana dan langkah penjualan yang meliputi strategi, analisis mendalam, target dan kegiatan untuk menghasilkan peningkatan penjualan sesuai dengan target yang telah ditentukan.

Dalam melakukan rencana pemasaran dibutuhkan strategi tertulis mengenai target pasar yang akan dituju, sebelum melakukan perencanaan pemasaran seorang marketing harus mengetahui terlebih dahulu segmen produk yang akan dijual ditujukan kemana.

Selain itu pengetahuan tentang produk sangatlah penting sehingga dapat dilakukan pemetaan berdasarkan segmen yang meliputi jenis kelamin, usia, dan peta demografi suatu wilayah yang menggunakan produk tersebut.

 

Tujuan Rencana Pemasaran

Dalam merancang rencana pemasaran tentu terdapat tujuan yang ingin dicapai sesuai dengan srategi yang telah ditentukan sebelumnya. Berikut adalah beberapa poin tujuan rencana pemasaran.

  • Mendapatkan hasil sesuai target yang selaras dengan visi misi perusahaan
  • Melakukan analisa kebutuhan pasar sesuai dengan produk yang dijual dengan target market yang lebih tepat sasaran.
  • Efisiensi anggaran pemasaran sehingga lebih terarah sesuai dengan kebutuhan.
  • Pembagian tugas secara keorganisasian akan lebih terstruktur sesuai dengan tugas dan tanggung jawab.
  • Meningkatkan performa pemasaran agar lebih muncul ide-ide kreatif dan merangsang karyawan untuk aktif dalam berfikir bersama untuk menentukan target pemasaran.

Selain beberapa poin diatas dengan adanya perencanaan pemasaran tentu keorganisasian dalam sebuah bisnis akan lebih hidup dan terarah. Sehingga apa yang dijalani didalam sebuah perusahan bejalan sesuai dengan jalur yang telah disepakati bersama.

 

Tahapan dalam Menentukan Perancanaan Pemasaran

Untuk menentukan perencanaan dalam pemsaran terdapat tahapan-tahapan yang harus dilalui untuk menyusun strategi yang tepat yang akan diterapkan dalam perusahaan, berikut adalah beberapa tahapan dalam menyusun perencanaan dalam pemsaran.

1# Lakukan analisa perencanaan pemasaran

Tahap pertama sebelum melangkah lebih jauh untuk melakukan perencanaan dalam pemasaran adalah melakukan analisa internal sejauh mana perusahaan sudah melakukan strategi promosi yang sudah dilakukan. Tentukan poin plus minus yang ada dalam pemasaran yang sudah berjalan.

Kemudian lakukan evaluasi hal apa saja yang perlu dibenahi dengan melihat track record pemasaran yang sudah berjalan. Selanjutnya jika sudah didapatkan permasalahan baru yang sudah berjalan. Lakukan langkah kedua dibawah ini.

 

2# Kumpulkan informasi perencanaan pemasaran

Setelah poin satu sudah dilakukan tahapan selanjutnya adalah perlu menganalisis lebih dalam mengenai pemasaran yang sudah berjalan. Analisis ini meliputi bagaimana keadaan ekonomi yang berkembang sekarang apakah menjadi ancaman pemasaran yang sudah berjalan baik dari segi keadaan ekonomi, sosial, budaya maupun perkembangan teknologi.

Jika dirasa ada ancaman mengenai beberapa faktor diatas lakukan perencanaan baru untuk mengatasi hal tersebut, sehingga dapat lebih diatasi untuk meminimalisir gangguan pemasaran. Pengumpulan informasi ini sangat penting dalam melakukan perencanaan pemasaran.

 

3# Lakukan penyusunan program rencana pemasaran

Setelah dilakukan analisa pada poin sebelumnya tahapan selanjutnya dalam langkah rencana pemasaran adalah melakukan penyusunan program pemasaran. Susunan program ini meliputi pembagian tugas, waktu dan tempat pemasaran akan dilaksanakan.

Dari hasil penyusunan program ini nantinya akan didapatkan rencana pemasaran berdasarkan pembagian tugas berdasarkan wilayah dan waktu eksekusi dalam pemasaran

 

4# Tentukan target dan tujuan rencana pemasaran

Setelah penyusunan program selesai dilakukan tahapan selanjutnya adalah menentukan target dan tujuan pada masing-masing program yang telah tersusun. Tujuan ini nantinya akan berpengaruh dalam rencana strategi marketing yang dilakukan.

Sedangkan target nantinya akan perpengaruh pada rencana produksi produk yang akan dijual. Tentu semua ini nantinya berhubungan dengan anggaran yang akan dikeluarkan.

 

5# Terapkan strategi pemasaran

Langkah selanjutnya dalam perancanaan pemasaran yang harus dilakukan adalah menerapkan strategi pemasaran. Strategi ini tentu berbeda-beda pada setiap lokasi tempat sesuai dengan kebutuhan. Disinilah fungsinya koordinasi antar tim pemasaran sehingga didapatkan strategi pemasaran yang efektif dan efisien.

 

6# Tentukan anggaran rencana pemasaran

Setelah semuanya ditentukan tahapan selanjutnya dalam langkah menentukan rencana pemasaran adalah menentukan anggaran sesuai dengan susunan program dan strategi pemasaran yang akan dilakukan. Yang perlu dilakukan dalam menentukan anggaran selain memperhatikan aspek produksi produk adalah perusahaan harus melihat masalah waktu dan lokasi pemasaran yang akan dilakukan.

Karena dalam rencana pemasaran tentu setiap lokasi satu dan lainnya akan berbeda dalam melakukan anggaran pemasaran, selain itu penyusunan anggaran ini akan lebih mempermudah dalam melihat biaya dalam proses penjualan produk, mulai dari melakukan produksi produk hingga memasarkan produk. Sehingga secara garis besar akan terlihat apakah pemasaran yang dilakukan efisien atau tidak berdasarkan biaya pemasaran + produksi dengan profit yang dihasilkan.

 

 

Posting Komentar untuk "Rencana Pemasaran Pengertian dan Tujuannya"