Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

TV Samsung T4001 32 Inch Harga Spesifikasi

 

TV Samsung T4001 32 Inch Harga Spesifikasi - Samsung meluncurkan teknologi TV Led seri T4001 dengan kualitas gambar HD yang sudah dipasarkan di pasaran Indonesia, TV LED Samsung T4001 tersedia 2 ukuran yaitu ukuran 32 inch dan 24 inch. Anda tinggal memilih sesuai kebutuhan ukuran gambar layar yang Anda inginkan. Untuk pembahasan kali ini kita akan mengulas TV Samsung yang berukuran 32 inch pada seri T4001 ini.

Terdapat 3 keunggulan utama yang ditawarkan Samsung pada TV LED seri T4001 ini, mulai dari tampilan gambar berkualitas HD, Wide Colour Enhancer, dan tampilan yang cerah pada layar. Berikut ini ketiga unggulan yang ditawarkan pada TV yang diproduksi oleh Samsung ini.

Mau beli TV Samsung 32 inch dan mendapatkan cashback hingga 250 ribu di tokopedia ? Klik disini

Desain Bodi & Konektivitas

TV Samsung T4001 32 Inch hadir dengan desain slim yang modern dan stylish, serta dilengkapi dengan berbagai fitur canggih untuk memberikan pengalaman menonton yang optimal. Memiliki ukuran layar 32 inch dengan dimensi 731.7 x 439.2 x 83.0 mm, TV ini menawarkan resolusi 1,366 x 768 piksel, memberikan gambar yang jelas dan tajam. Ketika dikemas dalam kardus, dimensi TV ini adalah 808.0 x 516.0 x 130.0 mm, dengan berat sekitar 3.7 kg, menjadikannya cukup ringan dan mudah untuk dipindahkan.

Untuk kenyamanan pengguna, TV ini disertai dengan remote control TM1240A, yang memungkinkan Anda untuk mengoperasikan TV dengan mudah dari jarak jauh. Desain TV Samsung T4001 didominasi oleh warna Glossy Black yang elegan pada bagian depan, belakang, dan dudukan TV, memberikan kesan premium yang cocok ditempatkan di berbagai ruangan.

Dari sisi konektivitas, TV ini dilengkapi dengan port USB, port HDMI, dan kabel power, memungkinkan Anda untuk menghubungkan berbagai perangkat eksternal seperti USB drive, konsol game, atau perangkat streaming. Selain itu, TV Samsung T4001 juga dilengkapi dengan speaker tipe 2CH untuk memberikan suara yang jernih dan berkualitas, meskipun ukuran speaker lebih kompak.

Secara keseluruhan, TV Samsung T4001 32 Inch adalah pilihan tepat bagi Anda yang mencari TV dengan kualitas gambar yang baik, desain slim, dan fitur konektivitas yang lengkap dengan harga yang terjangkau.

TV Samsung T4001 32 Inch

Kelebihan TV Samsung T4001 32 Inch

Wide Colour Enhancer

Warna cerah dan kaya pada layar TV ini memberikan kepuasan Anda dalam menonton berbagai film favorit Anda. Wide Color Enhancer meningkatkan kualitas gambar Anda dan mengungkap detail pada setiap adegan gambar dengan warna seperti yang dimaksudkan sesuai realita sehingga nyaman untuk dilihat.

 

Tampilan yang cerah / clean view

TV LED Samung T4001 ini memiliki tampilan layar yang bersih yang mampu mengurangi mengurangi noise dan interferensi, sekaligus meningkatkan warna dan kontras untuk tampilan sebening kristal. Anda bisa menikmati semuanya pada layar TV Samsung ini dengan kualitas gambar yang halus.

 

Gambar kualitas HD

Kualitas gambar yang ditampilkan pada layar TV Samsung T4001 ini memiliki kualitas HD yang mampu menampilkan setiap detil gerakan gambar yang terekam. Sehingga memberikan kesan kepuasan kepada Anda saat Anda menonton film secara langsung didepan layar TV. dengan resolusi 1,366 x 768 piksel, layar TV T4001 ini mampu memberikan detil yang sempurna dalam setiap adegan.

 

Harga TV LED Samsung T4001

TV Samsung ini diproduksi untuk memenuhi kebutuhan hiburan masyarakat Indonesia, harga yang ditawarkan juga cukup terjangkau, untuk TV LED Samsung T4001 ukuran 32 inch ini di jual dengan harga Rp 2.399.000. Jika Anda membeli TV Samsung T4001 ini akan mendapatkan garansi resmi 1 tahun dari Samsung.

Mau beli TV Samsung 32 inch dan mendapatkan cashback hingga 250 ribu di tokopedia ? Klik disini

Spesifikasi TV Samsung t4001 32 inch

Seri TV TV Samsung T4001
Display 32 inch
Resolusi 1,366 x 768
Video Picture Engine: Hyper Real, PQI (Picture Quality Index) : 200, Motion Rate : 60
Audio 2CH Speaker
Port Konektivitas HDMI, USB
Dimensi Ukuran 731.7 x 439.2 x 83.0 mm
Berat 3.7 kg
Aksesoris Remote Control Model TM1240A
Harga Rp. 2,399,000


Demikianlah ulasan mengenai TV Samsung T4001 32 Inch. Dengan desain slim, kualitas gambar yang tajam, dan fitur konektivitas lengkap, TV ini menjadi pilihan ideal untuk memenuhi kebutuhan hiburan di rumah Anda. Baik untuk menonton film, acara favorit, atau bermain game, TV ini menawarkan pengalaman yang menyenangkan dengan harga yang terjangkau. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari TV dengan kualitas terbaik untuk keluarga. Terima kasih telah membaca !

Posting Komentar untuk "TV Samsung T4001 32 Inch Harga Spesifikasi"